Quick Count Internal, Paslon Alfedri- Husni Merza Klaim Unggul  di Pilkada Siak

Quick Count Internal, Paslon Alfedri- Husni Merza Klaim Unggul  di Pilkada Siak
Alfedri- Husni Merza.

SIAK (RIAUSKY.COM)- Pasangan calon Bupati Siak Drs Alfedri MSi dan Wakil Bupati Siak H Husni Merza BBA MM, atau bernomor urut dua diyakini memperoleh suara terbanyak versi hasil quick count Koalisi Siak Maju.

“Alhamdulillah, untuk saat ini suara tertinggi dari hasil tabulasi penghitungan cepat dari saksi-saksi kita di tempat pemungutan suara di Kecamatan Tualang secara khususnya memperoleh 52,92 persen atau 11.421 suara,” kata Ketua Koalisi Siak Maju, Ridha Alwis Effendi, Rabu (9/12/2020) siang.

Alwis mengatakan tetap menantikan hasil penghitungan suara real count dari Komisi Pemilihan Umum.

“Kendati demikian, kita tetap menantikan hasil penghitungan suara versi Komisi Pemilihan Umum atau KPU. Kita berkeyakinan memang,” ujar politisi Partai Amanat Nasional itu.

Alwis mewakili Pasbup Alfedri dan Husni mengucapkan terima kasih kepada masyarakat kabupaten Siak yang sudah memberikan kepercayaan kepada Alfedri dan Husni, memimpin Siak periode 2021-2026.

“Saya mewakili bapak Alfedri dan Husni Merza mengucapkan terima kasih atas dukungan dan suara yang diberikan kepada calon bupati Siak nomor urut dua, pada pesta demokrasi hari ini. Semoga pemimpin kita tetap amanah. Pemimpin yang baik dan berkualitas, tentunya berintegritas. Terima kasih kepada masyarakat Siak,” pungkas Ridha Alwis.

Berdasarkan hasil hitung cepat sementara versi tim Koalisi Siak Maju, posisi teratas dikuasai pasangan calon Pertahana, disusul pasangan nomor urut tiga dan diurutan selanjutnya pasangan nomor urut satu.(R04)

Sumber Berita: infosiak.com

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index